Pada hari Jumat, 11 Oktober 2024, sekitar pukul 18.00 WIB, korban bernama Cokki Ginting bersama Jayaldi Sinuraya menemui saksi Ely Herawati br Ginting untuk meminta uang Rp 2.000, dengan tujuan membeli shampo dan mandi di Pemuatan Pasir Sungai Laudah, Desa Bunuraya, Kecamatan Tigapanah, Kabupaten Karo.
Sekitar pukul 18.30 WIB, Jayaldi Sinuraya berlari menemui ibunya dan melaporkan bahwa Cokki tenggelam di sungai. Saksi dan warga setempat segera melakukan pencarian dengan menyisir sungai di sekitar lokasi. Namun, karena hujan deras yang menyebabkan peningkatan debit air dan malam telah tiba, korban Cokki Ginting hingga saat ini belum ditemukan.
Informasi tambahan, korban sebelumnya adalah penghuni Panti Asuhan Bunga Bakung di Desa Bunuraya, namun telah meninggalkan panti selama dua bulan terakhir dan tinggal bersama Ely Herawati br Sitepu di alamat Jalan Penggalian Pasir, Desa Bunuraya.
Identitas Korban:
- Nama: Cokki Ginting
- Umur: 13 tahun
- Pekerjaan: Pelajar SMP
- Alamat: Desa Lau Gumba, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo.
Saksi-saksi yang Melihat Korban Hanyut:
- Elly Herawati br Ginting
- Umur: 53 tahun
- Pekerjaan: Swasta
- Alamat: Desa Bunuraya, Kec. Tigapanah, Kab. Karo.
- Bentamin Sinuraya
- Umur: 54 tahun
- Pekerjaan: Wiraswasta
- Alamat: Desa Bunuraya, Kec. Tigapanah, Kab. Karo.
- Frendi Sinuraya
- Umur: 26 tahun
- Pekerjaan: Wiraswasta
- Alamat: Jl. Jamin Ginting, Desa Rumah Berastagi, Kec. Berastagi, Kab. Karo.
Pencarian korban dilanjutkan pada hari Sabtu, 12 Oktober 2024, melibatkan:
- Personil Koramil 02/TP
- Personil Polsek Tigapanah
- BPBD Kab. Karo
- Basarnas
- Masyarakat Desa Tigapanah
Hingga saat ini, pencarian masih berlangsung, dan korban belum ditemukan.
Pencarian dilakukan dengan menyisir area sungai, baik secara langsung di tepi sungai maupun dengan menggunakan peralatan yang ada. Namun, hingga berita ini disusun, Cokki Ginting masih belum ditemukan. Upaya pencarian akan terus dilanjutkan, dan pihak berwenang serta masyarakat berharap agar korban segera ditemukan dengan selamat.
Kondisi cuaca dan arus sungai yang kuat menjadi tantangan dalam pencarian ini. Semua pihak terlibat berusaha maksimal untuk memberikan bantuan dan mendukung upaya pencarian. Mari kita doakan agar Cokki dapat ditemukan dengan selamat.
Sumber Karonews